Memaksimalkan Pendapatan dengan Penempatan Iklan
Penghasilan online-Memaksimalkan Pendapatan dengan Penempatan Iklan. Salah satu trik yang biasa digunakan oleh para pencari receh dollar $$$ di internet adalah dengan menempatkan iklan dalam blog atau website.
Untuk memaksimalkan pendapatan atau earning dengan iklan lewat media blog, Anda harus belajar dan berhijrah dengan menempatkan iklan Anda (baik iklan sendiri maupun pengiklan/referal) pada tempat yang punya kemungkinan besar untuk di klik oleh pengunjung. Dalam artian, Anda melakukan semacam usaha agar konsumen atau pengunjung dapat dengan mudah melihat apa yang Anda sedang tawarkan.
Penempatan iklan yang baik sangatlah penting, tidak boleh serampangan. Logikanya sederhana, buat apa Anda punya pengunjung blog yang banyak tetapi Anda menemoatkan iklan pada tempat yang tersembunyi, susah untuk dilihat dan mendapat perhatian terhadap pengunjung atau calon konsumen Anda.
Jadi, mulai dari sekarang perhatikan penempatan iklan Anda.
Sebelumnya saya sudah memposting tentang bagaimana cara menempatkan iklan chitika yang terbaik, saya kira itu sudah jelas, namun saya buat postingan ini sebagai postingan suplement, penambah, penjelas terhadap postingan saya yang sebelumnya "Tempat Terbaik Meletakkan Iklan Chitika"
Untuk memaksimalkan peluang pengunjung blog melihat iklan atau jasa yang Anda tawarkan di blog atau di website Anda, maka penempatan iklan inilah yang menjadi senter atau pusat keberhasilannya. Berikut ulasan untuk gambar :Terbaik :
1. Tempatkan iklan pada bagian bawah judul postingan
Ini strategi yang terbaik, apalagi jika iklan atau produk Anda sangat berkaitan dengan judul dan pembahasan (isi) postingan Anda. Bisa dikatakan dengan penjelasan Anda di dalam blog, maka iklan yang Anda tempatkan di atas judul postingan atau antara judul dan isi postingan maka pengunjung atau calon konsumen Anda akan semakin berpeluang untuk mengklik atau bertransaksi di blog Anda.
2. Tempatkan iklan pada bagian Tengah Postingan
Ini juga menjadi trik yang sangat bermanfaat, menempatkan iklan pada bagian tengah postingan atau isi dari pembahasan postingan Anda. Dengan penjelasan postingan yang baik serta relevan dengan iklan yang Anda tempatkan maka kesempatan untuk klik dan atau transaksi calon konsumen Anda akan terbuka lebar.
3. Menempatkan iklan di atas Kotak Komentar
Menempatkan iklan di atas kotak komentar atau diantara postingan dengan kotak komentar adalah salah satu ide yang baik dan patut Anda coba untuk meningkatkan pendapatan Anda lewat iklan yang terpasang di blog Anda. Betapa tidak, setelah Anda menuliskan postingan mungkin ada saja pengunjung yang merasa penasaran dengan atau ingin bertanya terhadap isi postingan Anda, maka bisa saja matanya tertarik dengan iklan yang Anda pasang di atas kotak komentar atau bisa saja setelah Anda menuliskan artikel yang relevan dengan iklan Anda dan dengan diakhiri dengan kesimpulan atau penutup yang baik, maka dengan kemungkinan ini maka pengunjung atau calon konsumen Anda akan sangat tertarik dengan iklan atau jasa yang Anda tawarkan.
Baik :
Untuk kategori penempatan iklan yang baik itu berada pada sidebar atau bagian samping postingan Anda. Ini juga direkomendasikan. Tetapi tergantung kemampuan Anda untuk "menggoda konsumen" Anda.
Jelek :
Untuk penempatan iklan yang kurang baik atau tidak direkomendasikan adalah pada bagian bawah samping sidebar atau pada bagian bawah (footer). Bagusnya pada bagian ini, footer hanya berisi informasi tambahan terkait dengan blog Anda.